Bumi Perkemahan Mojosemi terletak di petak 77 RPH Sarangan BKPH Lawu Selatan KPH Lawu Ds. Sarangan Kec Plaosan Kab Magetan.
Bumi Perkemahan Mojosemi merupakan kawasan hutan lindung, jenis vegetasi yg tumbuh yakni tegakan Pinus (Pinus sp) yg digunakan sbg bahan pembuat tiner, Puspa (Schima wallichii) yg digunakan sbg bahan baku pembuatan parfum, Jamuju (Podocarpus imbricatus), Ekaliptus (Eucalypthus sp) dll
Daya tarik wisata Bumi Perkemahan Mojosemi yakni:
1. Luas hutan mencapai 25 ha, terdapat berbagai jenis pepohonan yg berusia ratusan tahun
2. Terdapat 4 makam warga negara Belanda dan Jerman. Salah satunya Irmingrade Edda Katharina lahir tahun 1928 meninggal tahun 1944
3. Udara yg sejuk, bumi perkemahan yg alami, serta padang ilalang sbg tracking penyuka hobi olahraga ekstrem
4. Yuk Ekplore obyek wisata di Kota Magetan lainnya, seperti Telaga Sarangan, Telaga Wahyu, Kampung Pinus, Air Terjun Tirtosari, Wisata Belanja Kerajinan Kulit Jln Sawo, Wisata Kuliner Ayam Panggang Gandhu, Wisata Edukasi Kampung Batik Sidomukti-Kerajinan Bambu-Sentra Industri Gamelan, Agrowisata Kebun Strawberry, Wisata kebun buah-sayur dll
Magetanmu, Magetanku, Magetankita!!! @dpi.news
@ibady_magetan
@magetanbanget
Tidak ada komentar:
Posting Komentar